info website equity

Ajak Karyawan Hidup Sehat Lewat Virtual Run, Equity Life Indonesia Serahkan Donasi Rp56.695.200 Kepada Yayasan Save The Children Indonesia

Jakarta, 31 Oktober 2019 – Memeriahkan HUT equity Life Indonesia ke-32 yang jatuh pada tanggal 16 September 2019 yang lalu, Equity Life Indonesia menghadirkan berbagai rangkaian kegiatan baik untuk nasabah maupun karyawan dimana kegiatan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan berbagai macam values. mulai dari mencintai budaya Indonesia, mencintai lingkungan, maupun mengkampanyekan hidup sehat dan berbagi dengan sesama. Untuk nasabah, tema kearifan lokal diwujudkan pemberian hampers yang dibuat oleh pengrajin lokal di Bali dan Jawa Tengah. Sedangkan untuk karyawan, salah satunya adalah melalui kegiatan Equity Life 32nd Anniversary Run yang berkolaborasi dengan Cause Indonesia sebagai penyedia platform virtual run. Kegiatan virtual ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dari kampanye internal #SehatGakPakeRibet dan #BerbagiGakPakeRibet dimana Equity Life Indonesia mengajak seluruh karyawan untuk memulai hidup sehat serta mengajak karyawan untuk meningkatkan jiwa sosial, yaitu dengan lari sambil donasi.

Sesuai dengan tema #SehatGakPakeRibet dan #BerbagiGakPakeRibet, karyawan hanya perlu mendaftar pada aplikasi ataupun website Cause tanpa harus membayar apapun, kemudian dapat langsung berlari dimanapun dengan menggunakan bantuan teknologi aplikasi lari berbasis GPS, selama periode yang telah ditentukan serta sesuai target yang dipilih, yaitu mulai dari 9km, 16km, hingga 32km. Hasil lari kemudian disubmit melalui aplikasi cause untuk proses validasi.

Kegiatan virtual run yang telah berlangsung dari tanggal 20 September 2019 hingga 30 September 2019 ini diikuti oleh 218 karyawan, dan 159 diantaranya berhasil mencapai target dengan total 3543,45 km dimana setiap kilometernya dikonversi menjadi Rp16.000, yang berarti total yang akan didonasikan adalah sebesar Rp56.695.200. Dana yang telah terkumpul kemudian akan didonasikan kepada Save The Children Indonesia untuk intervensi pencegahan pneumonia, dimana penyakit pneumonia sendiri merupakan penyebab kematian tertinggi kedua di Indonesia dan apabila tidak dicegah, pneumonia akan membunuh 11 juta anak pada tahun 2030.

Di sela acara penyerahan donasi tersebut, Presiden Direktur Equity Life Indonesia Bapak Samuel Setiawan mengatakan, ”Salah satu hal yang paling bermakna bagi saya, tentunya adalah kesehatan. Tentunya saya sangat mendukung kegiatan ini karena akan sangat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya kesehatan, yang tentunya dimulai dari karyawan Equity Life Indonesia dan kemudian diharapkan dapat menularkan kebiasaan hidup sehat tersebut kepada orang-orang terdekat mereka. Kami pun bangga sebagai salah satu perusahaan asuransi lokal di Indonesia dapat bekerja sama dengan Save the Children Indonesia guna memberikan kontribusi kepada masyarakat dan juga negara.”

Menyambut baik kolaborasi ini, Bapak Enrico selaku founder dari Cause Indonesia menambahkan, “Kami sangat bersyukur bisa turut mengambil bagian dalam pelaksanaan acara virtual run yang meriah ini. Dengan adanya inovasi virtual run, sekarang perusahaan seperti Equity Life Indonesia sudah bisa mengajak para karyawannya untuk memulai hidup sehat tanpa harus repot-repot bangun pagi atau berangkat ke tempat tertentu untuk berolahraga sekaligus beramal dan berkontribusi bagi mereka yang membutuhkan.”

Save The Children Indonesia menyampaikan, “Save the Children sangat menyambut baik program kampanye sosial yang Equity Life Indonesia lakukan dengan keterlibatan aktif karyawannya dalam rangka merayakan ulang tahun perusahaan yang ke-32 melalui inisiatif penggalangan dana dengan melakukan virtual run demi anak-anak Indonesia. Hal ini sejalan dengan visi kami, di mana Save the Children di Indonesia selalu berpihak pada anak, serta selalu bertujuan untuk membangun dan menghadirkan lingkungan yang sehat dan ramah untuk anak, demi mendukung hak mereka atas hidup yang terlindungi,” ujar Corporate Partnership Coordinator Save the Children, Vitri Sekarsari.

“Mewakili Save the Children di Indonesia, kami berharap semakin banyak inisiatif mengkampanyekan pemenuhan hak-hak dasar anak, salah satunya dalam bentuk menularkan kebiasaan hidup sehat sehingga lebih banyak anak-anak yang bisa mendapatkan akses lebih baik terhadap kesehatan yang layak. Semoga kerjasama ini dapat terus berlangsung dan Equity Life Indonesia menjadi salah satu champion model kerjasama sosial bagi perusahan-perusahaan lain di Indonesia.

Berita Terbaru